5KOduV5cVO2xAgB03VPbXbK6EtDbqijKRJxfXFty

Cara Pelanggan Telkomsel ‘Curhat’ Melalui Tanya Veronika Asisten Virtual

Cara Pelanggan Telkomsel ‘Curhat’ Melalui Tanya Veronika Asisten Virtual. Apakah Anda seorang pengguna kartu provider Telkomsel? Jika iya, sudahkah berkenalan dengan Veronika? Ya, Veronika atau Voice Response and Info Care. Melalui Veronika, para pengguna Telkomsel akan dilayani sepenuh hati oleh asisten virtual yang satu ini tanpa ribet dan sangat praktis.

Sebenarnya, Veronika ini sudah hadir dan dapat dinikmati oleh para pengguna Telkomsel sejak tanggal 24 Agustus 2017. Layanan ini sudah memanfaatkan teknologi AI atau kecerdasan buatan meskipun masih terbilang cukup sederhana. Para pengguna Telkomsel bisa menggunakan layanan ini untuk menanyakan berbagai hal yang sederhana berkaitan dengan informasi dari Telkomsel.

Nah, seiring dengan berjalannya waktu dan perkembangan teknologi yang terus berkembang, Tanya Veronika Asisten Virtual ini pun terus di-upgrade supaya bisa melayani para pengguna dengan maksimal. Maka dari itu untuk lebih jelasnya, dalam ulasan kali ini kita akan mengetahui lebih jauh mengenai layanan yang satu ini. Yuk, simak penjelasannya!

Mengenal Veronika, Chatbot Tercanggih dari Telkomsel

Ketika Anda mendengar kata “Veronika”, kira-kira apa yang terbersit di benak Anda? Ya, pastinya ketika mendengar kata “Veronika” ini Anda akan langsung terpikir dengan sebuah nama perempuan bukan? Padahal, seperti yang telah disebut di awal tadi, Veronika atau Veronica merupakan akronim dari Voice Response and Info Care. Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, Veronica adalah sebuah mesin yang akan menjawab secara otomatis ketika ada panggilan yang tidak terjawab oleh pengguna.

Dalam arti, pada saat Anda menghubungi seseorang namun tak kunjung terhubung maka bisa menggunakan layanan tanya veronika untuk meninggalkan pesan penting kepada nomor Anda yang hubungi. Jadi, pesan Anda akan tetap tersampaikan meskipun nomor yang dihubungi tidak menjawab panggilan. Ya, awalnya Veronica memiliki fungsi tersebut yang masih dibilang cukup sederhana.

Tanya Veronika Asisten Virtual

Namun, seiring dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih di mana permasalahan ataupun keluhan dari para pelanggan semakin rumit, maka akhirnya Veronika meningkatkan kualitasnya di mana layanan yang disediakan tidak hanya sekedar menyampaikan pesan saja. Melainkan dalam hal ini para pengguna bisa ‘curhat’ tentang berbagai macam hal. Melalui layanan ini, para pengguna akan mengetahui berbagai macam informasi yang berkaitan dengan kartu provider Telkomsel yang digunakan.

Cara Mengakses Veronika

Salah satu keunggulan yang bisa Anda dapatkan dari Veronika ini adalah aksesnya yang sangat mudah, di mana pihak Telkomsel sendiri menyesuaikan dengan perkembangan media sosial saat ini.  Jadi, untuk bisa mengaksesnya, para pengguna bisa menggunakan berbagai aplikasi sosial media ataupun chatting seperti WhatsApp, LINE, Telegram, ataupun Messenger Facebook. Selain itu, para pengguna pun bisa mengaksesnya secara langsung melalui website-nya ataupun aplikasi My Telkomsel.

Tentunya untuk bisa mengaktifkan layanan Tanya Veronika Asisten Virtual dari berbagai aplikasi media sosial tersebut berbeda-beda. Seperti halnya cara mengakses Veronika melalui WhatsApp, Anda hanya tinggal memasukkan nomor +62 811-1111-1111. Selanjutnya, akses untuk bisa mengaktifkan Veronika melalui Telegram, Anda bisa menghubunginya melalui @Telkomsel_official_bot. Lebih simple lagi, Anda bisa mengaksesnya dengan aplikasi LINE melalui akun resmi Telkomsel.

Nah, untuk aplikasi media sosial pun tidak jauh berbeda. Misalnya, Anda akan mengakses Veronika melalui akun Facebook, maka Anda tinggal mengunjungi fanpage resminya, kemudian melakukan percakapan melalui Messenger.

Berbeda halnya jika Anda ingin mengakses tanya veronika layanan virtual ini dari aplikasi My Telkomsel atau dari website resminya. Untuk bisa mengakses Veronika dari aplikasi My Telkomsel, maka harus dipastikan Anda sudah memiliki aplikasinya terlebih dahulu dan sudah memiliki akun. Sementara itu, jika Anda mengaksesnya melalui website resminya, tentu bisa menggunakan browser perangkat yang dimiliki.

Caranya yaitu Anda hanya tinggal mencari menu “Tanya Veronika” saja baik itu di website resminya ataupun pada aplikasi My Telkomsel. Namun, harus dipastikan bahwa dalam hal ini Anda memang benar-benar pelanggan setia dari Telkomsel. Artinya, untuk bisa mengakses layanan ini, Anda harus memiliki nomor Telkomsel terlebih dahulu.

Fungsi dan Fitur yang Ada Pada Veronika

Ada banyak sekali fungsi dan fitur dari Veronika ini, maka dari itu wajib banget bagi Anda para pengguna Telkomsel untuk menggunakan layanan Tanya Veronika. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, fungsi dari adanya Veronika adalah untuk melayani para pelanggan setia Telkomsel secara digital. Mereka bisa mengungkapkan berbagai keluhan yang dialami dengan melakukan percakapan atau chatting dengan pihak Telkomsel.

Tentunya, untuk bisa mendapatkan respon dari Veronika ini, Anda tidak perlu menunggu lama karena Veronika adalah chatbot dengan menggunakan sistem tercanggih teknologi AI. Berikut ini merupakan fitur dari Veronika!

Top-Up Pulsa atau Kuota Internet

Fitur yang disediakan oleh Veronika Telkomsel adalah top-up pulsa ataupun kuota internet. Maka dari itu, jika Anda kehabisan pulsa atau kuota internet tengah malam, tak perlu lagi ribet-ribet untuk pergi keluar rumah. Pasalnya dengan adanya Veronika, Anda bisa melakukan top-up pulsa secara langsung melalui berbagai metode pembayaran seperti TCa, kartu kredit, PermataNet, atau bahkan Mandiri ClickPay.

veronika vritual

Pembayaran Tagihan

Di mana lagi Anda bisa membayar tagihan dengan praktis dan mudah? Ya, setiap pengguna Telkomsel bisa membayar berbagai macam tagihan hanya mengunakan Veronika saja. Untuk metode pembayarannya pun masih sama ketika Anda akan melakukan top-up pulsa maupun kuota internet.

Menukar Telkomsel POIN

Telkomsel POIN merupakan suatu program loyalitas yang disediakan oleh Telkomsel untuk para pelanggan setianya. Telkomsel POIN ini bisa ditukarkan dengan berbagai penawaran yang sangat menarik. Untuk bisa menukarkan Telkomsel POIN ini, kini Anda bisa mengaksesnya secara langsung melalui Asisten Virtual Telkomsel.

Mengetahui Lokasi GraPARI yang Terdekat

Fitur menarik dari Veronika sebagai chatbot tercanggih ini adalah bisa mengetahui lokasi GraPARI terdekat. Jadi, jika Anda ingin mengunjungi GraPARI, namun tidak mengetahui lokasi terdekat itu di mana maka bisa langsung saja meminta bantuan kepada Veronika dengan menggunakan fitur “Share Location”.

Kemudahan Menggunakan Veronika

Selain memiliki banyak fitur yang bisa diakses oleh para pengguna, Tanya Veronika Asisten Virtual ini pun memiliki banyak sekali keunggulan yang bisa memudahkan para penggunanya. Berbagai kemudahan ini harus Anda simak di bawah ini!

Bisa Diakses Kapan Saja dan Di mana Saja

Salah satu keunggulan dari layanan Veronika adalah bisa diakses kapan saja dan di mana saja. Dalam hal ini, Anda bisa mengakses layanan ini selama 7 x 24 jam. Sangat menguntungkan bukan?

Didukung oleh Berbagai Channel

Selanjutnya, kemudahan yang bisa Anda dapatkan dari Tanya Veronika Asisten Virtual adalah didukung oleh berbagai channel sosial media seperti LINE, WhatsApp, Telegram, Facebook, My Telkomsel maupun website resmi dari Telkomsel. Melalui berbagai aplikasi sosial media tersebut, para pengguna bisa memilih channel apa yang akan digunakan untuk bisa mengakses Veronika.

Menyediakan Pelayanan FAQ

Ketika Anda mengunjungi Asisten Virtual dari Telkomsel ini, sudah disediakan pelayanan FAQ, di mana ada berbagai pertanyaan dengan jawaban yang biasanya ditanyakan oleh para pengguna sebagai bahan informasi yang perlu diketahui dari Veronika.

Cara Bertanya Kepada Veronika

Lalu kira-kira bagaimana ya untuk bertanya kepada Veronika? Apakah harus menggunakan kata-kata baku? Nah, dalam hal ini Anda tidak perlu bingung, karena untuk bisa bertanya kepada Veronika, para pengguna cukup mengetik “Hai” atau “Halo” saja melalui aplikasi chatting yang akan digunakan. Kemudian, pihak dari Tanya Veronika Asisten Virtual pun akan merespon dengan cepat chat yang telah Anda kirimkan. Selain itu, Anda juga bisa mengakses menu “Quick Response” untuk melakukan percakapan dengan Veronika.

Setelah itu, Anda pun bisa langsung saja menyatakan apa saja keluhan atau permasalahan yang dialami. Itulah kenapa, banyak yang beranggapan bahwa Veronika merupakan tempat ‘curhat’ bagi para pelanggan Telkomsel. Kemudian, apabila di tengah chatting tersebut Anda akan mengganti topik atau bahkan mengakhiri percakapan maka tinggal ketik saja “Batal” atau “Cancel”.

Sementara itu, cara bertanya kepada Veronika jika ingin mengetahui lokasi GraPARI yang terdekat adalah dengan mengetik “GraPARI terdekat”. Setelah itu, Anda pun akan diarahkan untuk menggunakan fitur ‘Share Location’. Layanan Tanya Veronika Asisten Virtual ini pun akan menunjukan GraPARI terdekat dari lokasi Anda saat ini.

Perlu Anda ketahui bahwa layanan Veronika ini memiliki aturan tersendiri yang harus dipatuhi oleh para penggunanya yang berkaitan dengan kode verifikasi (OTP). Aturan pertama yaitu para pengguna tidak boleh salah ketika memasukkan kode verifikasi atau kode OTP sebanyak 3 kali secara berturut-turut. Jika hal ini terjadi, maka Anda akan diblokir sementara oleh layanan virtual yang satu ini selama 5 menit.

Aturan kedua yaitu jika para pelanggan salah memasukkan kode OTP sebanyak 9 kali maka pemblokiran akan berlaku selama 1 x 24 jam atau seharian tidak bisa melakukan interaksi dengan layanan Tanya Veronika Asisten Virtual.

Aturan ketiga yang berkaitan dengan kode OTP adalah permintaan kode yang dilakukan selama 3 kali pun akan mengakibatkan interaksi dengan Asisten Virtual dari Telkomsel ini akan diblokir selama 5 menit.

Tidak hanya itu saja, saat mengakses layanan Tanya Veronika Asisten Virtual aturan pun berlaku jika para pelanggan salah memasukkan nomor ponsel atau MSISDN sebanyak 3 kali berturut-turut akan diblokir sementara selama 5 menit.

Tentunya berbagai aturan yang terkait dengan kode OTP ini bertujuan sebagai fitur keamanan bagi para pelanggan setia Telkomsel. Maka dari itu, pada saat memasukkan kode OTP ini berhati-hatilah supaya tidak salah ketika memasukannya. Alangkah lebih baiknya untuk mengecek kembali sebelum mengirimkan kode verifikasi tersebut kepada Veronika.

Jadi, dengan adanya layanan Tanya Veronika Asisten Virtual ini membuat para pelanggan setia Telkomsel bisa mengetahui berbagai informasi secara langsung tanpa harus menunggu respon yang cukup lama. Tidak hanya itu saja, Anda sebagai pelanggan pun bisa meminta bantuan kepada Veronika jika mendapatkan berbagai keluhan ataupun permasalahan yang terjadi dengan kartu provider Telkomsel yang sedang Anda gunakan.

Oleh karena itu, yuk tunggu apalagi segera akses Tanya Veronika Asisten Virtual sekarang juga karena akan banyak sekali layanan yang disediakan oleh chatbot tercanggih yang satu ini.

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar